Selasa, 12 Februari 2013

Komentar musisi jalanan tentang suara ajaib Fatin Shidqia Lubis

Selasa, 12 February 2013 07 : 00 wib



TASIKMALAYA - Kharisma serta keunikan dari anak SMA bersuara ajaib yang mengcover lagu grenade - Bruno Mars dalam audisi X-Factor Indonesia: Fatin Shidqia Lubis. Membuat Fatin (16) menjadi perhatian berbagai kalangan di indonesia dan dunia. Tak terkecuali dari kalangan selebriti dan musisi jalanan indonesia.

Raden Ryu seorang musisi jalanan asal tasikmalaya yang kami temui sedang nongkrong bersama sesama musisi jalanan, ikut berkomentar ketika kami bertanya mengenai "keajaiban" suara Fatin Shidqia Lubis, anak sma mengikuti ajang pencarian bakat X-factor.

"Masa depan fatin itu cerah ; Menurut aku sih, Fatin itu istimewa dan beruntung banget .Mengapa beruntung? Ia punya suara yang unik, dan bagus sekali . Selain itu, hanya dengan sekali bernyanyi dalam suatu audisi lalu menguploadnya ke Youtube, Fatin bisa langsung menarik perhatian dan 'menggiring' ribuan masyarakat indonesia menjadi penggemarnya.Menurutku itu luar biasa! " komentar musisi jalanan yang menghabiskan waktunya bermain musik itu.

Selain karena keistimewaan suaranya , para musisi jalanan itu berpendapat bahwa masa depan Fatin berbanding terbalik dengan keadaan mereka dalam dunia musik.
" Menurutku Fatin harus banyak bersyukur atas karunia yang diberikanNya karena tidak semua orang bisa seperti dia. Dengan talenta yang dimilikinya menurutku masa depan Fatin cerah, tak seperti kami yang belum pasti seperti apa nantinya dalam dunia musik Indonesia." tegasnya.